Cek Skor SEO Blog Menggunakan Google Lighthouse

Cek Skor SEO Blog Menggunakan Google Lighthouse

Search Engine Optimization atau yang jamak disebut orang dengan singkatannya saja, yaitu SEO, adalah sebuah metode yang dapat digunakan untuk menaikkan strata website ataupun blog kamu di mesin pencari. Entah mesin pencari Google, Bing, Yandex, atau yang lainnya. Sudah dari jaman baheula SEO itu dikembangkan dan di-ublek-ublek terus supaya mendapat formula yang terbaik bagi website penggunanya.

Sesuai dengan arti harfiahnya, metode ini berarti cara untuk mengoptimalkan blog atau website di mata mesin pencari. Sangat banyak materi yang bisa dipelajari dalam SEO, tetapi secara garis besar SEO hanya dikelompokkan menjadi dua bab besar saja, yaitu SEO On-Page dan juga SEO Off-Page.

SEO On-Page secara sederhana adalah suatu usaha untuk mengoptimalkan konten website kita melalui optimasi di dalam halaman yang mau di posting. Masih main di ranah dalamannya website anda sendiri ringkasnya. Contohnya adalah optimasi gambar, persebaran kata kunci, optimasi permalink, optimasi judul, heading, dan sebagainya.

Kegunaan dari SEO On-Page itu ya kita berusaha biar konten racikan kita sesuai dengan maunya Google.

Sedangkan SEO Off-Page lebih khusus menyoroti tentang bagaimana cara kita mengoptimalkan konten lewat jalur luar. Bisa berupa menanam backlink ke situs yang authority-nya gede, pake jasa PBN, blog walking, guest post, dan lain sebagainya. SEO jenis ini dilakukan kalau di blog kita udah ada beberapa artikel.

Ringkasnya SEO Off-Page ini sebagai turbo boost website kita biar artikel makin berpeluang masuk page one.

Kira-kira begitu gambaran kecil tentang metode SEO  ini..

Nah disini, saya ingin memberikan cara kepada kamu untuk mengukur capaian kamu di bidang SEO. Artinya kan kamu sudah melakukan beberapa optimasi tuh, sekarang kita juga perlu evaluasi dengan terlebih dahulu mengecek skor SEO ranking blog kita dong.


Cara Cek Skor SEO Blog dengan Google Lighthouse 

Video product tentang Google Lighthouse


Dalam panduan kali ini, kita akan menggunakan tools yang sudah disediakan oleh pihak Google itu sendiri.

Nama toolsnya adalah Google Lighthouse. Ini berupa ekstensi yang disediakan oleh browser Google Chrome yang ditujukan untuk melihat nilai dari performa, aksesibilitas, praktik terbaik, dan skor SEO di blog kamu.

Langsung saja, terlebih dahulu silahkan untuk menginstall ekstensi Lighthouse melalui link yang saya taruh dibawah ini:
Install Google Lighthouse
Keterangan: Pastikan kamu menggunakan browser Google Chrome.

Jika sudah terinstall, lakukan langkah-langkah berikut ini:
  1. Masuk ke halaman utama (beranda) blog kamu
  2. Di kanan atas ada seperti logo puzzle, itu adalah logo Add-on, klik tombol itu dan pilih Lighthouse.
  3. Tentukan mau menilai dari tampilan dekstop atau seluler, caranya tekan tombol gerigi dan berikan centang pada bagian dekstop atau seluler.
  4. Klik Generate report.
  5. Tunggu beberapa saat hingga muncul skor nilai untuk blog kamu.
Catatan kecil: Saya biasanya melakukan pengulangan beberapa kali, minimal 3 kali, supaya mendapatkan hasil uji yang valid dan stabil. Karena dulu pernah sewaktu audit lighthouse mendapat warna oranye semua, dan saya ragu kan, akhirnya saya cek ulang dan menjadi ijo semua hehehe.

Jadi sekali lagi pastikan untuk mengecek beberapa kali biar makin valid

Panduan gambar cara cek skor SEO friendly blog menggunakan Lighthouse

Cek Skor SEO Blog Menggunakan Google Lighthouse
Langkah 1 - Buka alamat web kamu, klik icon puzzle di kanan atas dan pilihlah Lighthouse.

Cek Skor SEO Blog Menggunakan Google Lighthouse
Langkah 2 - Kamu bisa menyesuaikan mau mengecek apa saja dan di mode apa dengan cara mengatur di ikon gerigi. Jika sudah silahkan klik Generate report

Proses cek skor seo blog
Langkah 3 - Beginilah tampilan ketika blog kamu sedang di audit oleh Lighthouse, memang buram seperti ini dari sononya. Tunggu beberapa saat yak, gaada satu menit kok untuk keluar hasilnya

optimasi hasil skor seo blog
Summary - Ini hasil audit blog saya di mode desktop

optimasi hasil skor seo blog
Kalau yang ini di mode selular, ngga beda-beda jauh sih


Dari hasil tersebut Alhamdulillah blog ini mendapat skor 100 di bagian SEO, baik di mode dekstop maupun seluler. Artinya blog ini sudah memenuhi standar SEO yang diminta oleh Google. Hal ini memang sedari awal saya menggunakan tema dari Mas Sugeng yang Linkmagz dan sudah saya oprek sendiri biar performanya makin JOS.

Disitu juga bisa kamu lihat catatan-catatan kecil tentang alasan dapat nilai sekian itu karena apa..

Nah, bagi yang nilanya masih warna kuning atau malah merah mohon untuk disimak koreksi dari Google dan mulailah membenahi blog kamu.

Pengertian masing-masing bagian tes Lighthouse

  1. Performa - Pemeriksaan yang memastikan bahwa halaman kita bisa optimal bagi para pengguna untuk dapat melihat dan berinteraksi dengan konten di halaman kita.
  2. Praktik Terbaik - Pemeriksaan untuk menyoroti peluang meningkatkan kesehatan kode keseluruhan di blog kamu.
  3. Aksesibilitas - Pemeriksaan yang ditujukan untuk menyoroti peluang untuk meningkatkan aksesibilitas aplikasi web kamu.
  4. Audit SEO - Pemeriksaan untuk menilai seberapa efektif dan optimal blog kamu di mata mesin pencari.
  5. Audit PWA - Khusus untuk memvalidasi aspek aplikasi web progresif (Progressive Web App)
Lebih lanjutnya bisa kamu baca di Google Web Developer ya!

Kesimpulan

Kira-kira seperti itu cara untuk cek skor blog menggunakan google Lighthouse, lakukan secara berkala tapi ya jangan sering-sering.

Sepengalaman saya hasilnya tidak akan jauh berbeda, pastikan ikuti anjuran dari Google untuk meningkatkan skor SEO blog maupun skor audit yang lain.

Ada cara yang lebih sederhana bila kamu ingin mengecek skor seo blog tanpa harus ribet pasang plugin, yaitu tinggal kunjungi saja situs Google Developer - Measure dan tinggal masukkan saja URL blog kamu hehehe.

Sekian, semoga artikel ini bisa membantu kamu:D